gallery
gallery
gallery
+11
gallery
Curug Cipanas Nagrak
Trip Sedang Tidak Aktif
Location IconBandung
1 Hari 0 Malam
Rating Icon4.7Ellipse Icon(26)
152 orang telah berangkat

Description
Itinerary
Meeting Points
Reviews

Nikmati 1 hari liburan santai di Bandung! Kita akan foto-foto cantik di Lembah Dewata dan berenang di air terjun Curug Cipanas, Nagrak. Taman Lembah Dewata adalah destinasi wisata di Lembang yang menawarkan pemandangan panorama alam perbukitan dan danau buatan bernama Situ Pandawa. Kamu bisa berkeliling di taman dengan luas sekitar 25 hektar sambil menghirup udara segar. Lembah Dewata menyuguhkan beragam aktivitas air seperti sepeda air, perahu dayung, splash boat, dan jet boat. Di sini juga tersedia kelas berkuda untuk anak-anak dan dewasa. Kamu bisa berkeliling taman dengan sepeda, e-scooter, atau kereta keliling mini. Kamu juga bisa sewa bean bag untuk duduk santai atau berfoto di beragam spot yang disediakan. Dari Lembah Dewata kita akan menuju Curug Cipanas Nagrak untuk berenang. Air terjun dengan aliran air panas yang berada di Kampung Nagrak, Lembang bukanlah air panas buatan, melainkan berasal dari mata air alami yang bersumber dari panas bumi. Airnya memiliki kandungan belerang yang bermanfaat untuk kesehatan. Kawasan air panas ini juga dilingkupi perbukitan dan perkebunan yang asri dan akan memanjakan mata. Untuk menuju lokasi air terjun, kita akan berjalan kaki dari parkiran melewati jalan setapak dengan pemandangan hijau, barisan tanaman hias, serta menyeberangi beberapa sungai kecil dengan aliran air panas. Air panas di kawasan wisata Cipanas Nagrak mengalir di tanah dengan kontur agak miring yang kemudian oleh pengelola dibuat beberapa undakan aliran air menjadi air terjun. Air terjun yang menjadi ikon merupakan air terjun dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Airnya mengalir ke beberapa kolam buatan di bawahnya. Terdapat tiga lantai tanah dengan sebuah kolam di masing-masing undakannya. Kedalaman kolam rata-rata hanya 50 hingga 70 sentimeter sehingga aman untuk segala usia. Ketiga kola ini membentuk serangkaian tempat pemandian air panas yang terpisah dinding batu dan jembatan bambu. Kolam pertama berada tepat di bawah air terjun, konon temperatur airnya lebih hangat dibanding yang lain. Sedangkan Kolam kedua terbagi menjadi dua bagian, dengan salah satunya sengaja dibuat berbentuk hati jika terlihat dari atas. Selanjutnya Kolam ketiga merupakan kolam paling luas dengan air terjun buatan yang lebar. Tempat ini paling cocok untuk bersantai atau bermain air. Di sekitar air terjun terdapat saung-saung untuk beristirahat. Di sini juga sudah tersedia toilet, kamar bilas, mushola, dan warung. Paket Tour Termasuk : * Transportasi PP Jakarta - Bandung * Tiket Masuk Curug Cipanas, Nagrak * Tiket Masuk Lembah Dewata * Tour leader dari Jakarta * Tol & Parkir Paket Tour Tidak Termasuk : * Makan * Penambahan dan Atraksi wisata diluar program * Pengeluaran keperluan pribadi selama perjalanan * Tipping Tour Leader dan Driver * Minimal keberangkatan 5 peserta.

Hari Pertama
location

Berkumpul di Meeting Point

Time Icon04:15

Rute Penjemputan dimulai dari Indomaret Point Central Park - Hana Bank Semanggi - Mall Artha Gading - DayTrans Jatiwaringin - Halte Bus Hotel Amarossa Bekasi - SPBU Pasir Sari Cikarang Barat

Berkumpul di Meeting Point

location

Lembah Dewata

Time Icon10:00

Perkiraan tiba di Lembah Dewata Lembang & Explore Lembah Dewata

Lembah Dewata

location

Tempat Oleh - oleh

Time Icon12:30

Tiba di Tempat Oleh - oleh, disini kita dapat membeli makanan ringan yang sangat cocok dijadikan untuk oleh-oleh bagi orang orang terdekat.

Tempat Oleh - oleh

location

Curug Cipanas, Nagrak

Time Icon13:30

Tiba di Curug Cipanas, Nagrak & Explore Curug Cipanas

Curug Cipanas, Nagrak

location

Perjalanan kembali menuju Meeting Point

Time Icon17:00

Perkiraan tiba kembali di Meeting Point jam 21.30 & Sampai jumpa di trip Selanjut nya.

Perjalanan kembali menuju Meeting Point

4.7

26 Reviews

5

4

3

2

1

user

Umi Choco

24 Desember 2023

review image 0review image 1review image 2
thankyou explorer.id n tim, pengalamannya seruuuu. anak² saya hepi semua. insyaAllah mau ikutan lagi ^^
user

Wiyono

04 September 2023

Overall puas dengan trip explorer. TL Cisya ramah, helpful, cekatan, bertanggungjawab dan Supir Pak Asep yang nyupirnya nyaman dan ramah.
Lihat Semua Review
Meeting Point
Trip Curug Cipanas Nagrak, Private Trip Curug Cipanas Nagrak, Open Trip Curug Cipanas Nagrak

X

Mau lebih hemat? Cek berbagai promo di aplikasi!